PT. Toyota-Astra Motor (TAM) meluncurkan New Hilux dengan berbagai pengembangan dibandingkan Hilux versi sebelumnya. Perubahan mesin yang signifikan sehingga mampu meningkatkan efisiensi bahan bakar tanpa mengurangi ketangguhan tenaga kendaraan, serta desain eksterior dan kenyamanan interior, membuat New Hilux tampil sebagai kendaraan niaga yang kompetitif dan menguntungkan bagi para pebisnis di berbagai bidang usaha.
Selama tiga tahun terakhir, pasar kendaraan komersial setiap tahunnya terus mengalami peningkatan. Semester pertama tahun 2011 mengalami kenaikan 24% menjadi 133.155 unit dibandingkan penjualan semester pertama tahun 2010. Tren penjualan kendaraan komersial Toyota ikut pula mengalami peningkatan. Pada tahun 2010, Toyota berhasil menjual 22.718 unit, meningkat 87% dari penjualan 2009. Hingga bulan Juni 2011, Toyota telah berhasil mencatatkan penjualan sebesar 11.302 unit kendaraan komersial.
Sebagai wujud keseriusan dalam mengembangkan pasar kendaraan komersialnya, Toyota meluncurkan New Hilux dalam dua tipe, single cabin dan double cabin. New Hilux single cabin memiliki tiga line-up: tipe deck 2.0L bensin M/T, tipe cab & chassis 2.0L bensin M/T,dan tipe 2.5L diesel M/T. New Hilux double cabin memiliki dua line-up: tipe E dan tipe G dengan engine baru 2500 CC VNT. Sebagai kendaraan niaga tangguh yang mampu mengatasi berbagai medan, kehadiran New Hilux merupakan wujud komitmen Toyota mengembangkan kendaraan komersial yang kondisi pasarnya cukup menjanjikan saat ini.
Toyota melakukan berbagai penyempurnaan pada New Hilux untuk menghadirkan produk terbaik bagi kebutuhan pasar komersial. New Hilux double cabin mengalami beberapa perubahan yang cukup signifikan. Salah satu perubahan tersebut terletak pada mesinnya yang menggunakan 2KD VNT (Variable Nozzle Turbo) dari Hilux sebelumnya yang menggunakan 1KD VNT. Perubahan ini mengakibatkan New Hilux menjadi lebih efisien 16% dalam penggunaan bahan bakar dibandingkan Hilux sebelumnya.
New Hilux double cabin juga mengalami perubahan eksterior dan interior. Salah satu perubahan mencolok adalah perubahan pada radiator grille yang membuatnya terlihat lebih kokoh. Bagian roda New Hilux juga mengalami perubahan desain dan material yang menggunakan alloy pada tipe G dan baja pada tipe E. Dari sisi interior, Toyota menambahkan berbagai fitur yang memanjakan kenyamanan pengguna Hilux, seperti steering wheel tipe G yang dilengkapi dengan steering switch serta penggunaan USB baik pada tipe G maupun E.
Pada New Hilux single cabin, perubahan terbesar adalah munculnya varian baru tipe deck 2.5L yang berbahan bakar diesel. Varian lain yang dihadirkan adalah tipe cab & chassis 2.0L yang berbahan bakar bensin yang dilengkapi power steering. Kedua tipe ini dihadirkan untuk menjawab kebutuhan dunia bisnis yang menginginkan kendaraan yang tangguh dan efisien.
Dalam sisi eksterior dan interior, New Hilux single cabin mengalami berbagai perubahan. Perubahan eksterior terdapat pada front bumper, radiator grille, headlamp, engine hood, front fender, dan rear combination lamps. Perubahan terbesar adalah bentuk radiator grille yang memberikan kesan kokoh dan tangguh. Perubahan interior dapat dilihat pada instrument panel dan center cluster dimana fitur-fitur utama dipisahkan letaknya untuk memudahkan penggunanya. Perubahan lainnya adalah meter combination yang berwarna hitam dengan font berwarna putih yang memberikan kesan modern dan elegan.
Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan, dengan klik link di bawah ini;
Harga Mobil Toyota Avanza Baru | Harga Mobil Toyota Kijang Innova Baru | Harga Mobil Toyota Rush Baru | Harga Mobil Toyota Fortuner Baru | Harga Mobil Toyota Yaris Baru | Harga Mobil Toyota Vios Baru | Harga Mobil Toyota Corolla Altis Baru | Harga Mobil Toyota Camry Baru | Harga Mobil Toyota Hilux Baru | Harga Mobil Toyota Dyna Baru
Komentar