Periksa Kampas Rem Sebelum Keluar Kota

Periksa Kampas Rem Sebelum Keluar Kota
Kadang-kadang anda harus bepergian jauh menggunakan mobil, entah utuk keperluan bisnis atau keluarga. Namun sebelum menggunakan mobil anda, pastikan anda memeriksa kondisinya. Ada beberapa komponen mobil yang harus dalam kondisi prima. Pertama adalah ban mobil. Pastikan kondisi ban masih layak untuk menjelajah jalan dalam jarak jauh.

Anda bisa melihat kondisi ban mobil anda dari dalamnya alur ban. Semakin dalam dan semakin jelas alur ban, maka semakin baik daya cengkram ban. Perhatikan juga tekanan angin. Pastikan tekanan angin pas. Takaran yang paling pas adalah standar dari pabrik. Tekanan yang baik sekitar 2 - 4 psi. Untuk perjalanan jauh, tambahkan sedikit angin dalam ban. Jika ban mengalami kurang angin, kelenturan ban akan terganggu. Kemudian komponen berikutnya di dalam ban adalah rem.

Rem merupakan komponen pengaman mobil yang sangat penting. Sebelum anda berangkat, pastikan kampas rem dalam kondisi yang layak pakai. Cara mudah untuk memeriksa kampas rem adalah sebagai berikut.
  1. Adanya bunyi waktu melakukan pengereman saat pedal diinjak. Biasanya kampas yang tipis akan mengeluarkan bunyi dan terasa aneh di kaki saat pengereman.
  2. Kedalaman pedal bisa menunjukkan ketebalan kampas rem. Jika pedal terlalu dalam, kemungkinan besar kampas rem semakin menipis. Terlebih jika rem baru merespon ketika pedal diinjak sampai mentok. Hal ini berarti kampas rem barus benar-benar diganti.
  3. Kemudian booster rem. Jika muncul bunyi decitan terus-menerus saat pedal diinjak, sudah dipastikan kampas rem harus diganti.
  4. Kemudian tanda-tanda kampas harus diganti adalah adanya getaran di roda belakang dan depan saat pengereman. Hal ini dapat terjadi karena paku klem yang mengikat kampas menyentuh tromol.
  5. Anda juga bisa melihat ketebalan tromol dengan membuka roda untuk lebih jelasnya. Ketebalam umumnya kampas rem baru adalah sekitar 8 mm atau lebih. Jika ketebalan sudah mencapai 2 - 3 mm sebaiknya segera diganti.
Bunyi decitan saat rem diinjak menunjukkan batas kampas rem sudah menipis sehingga bagian besi dari kampas bergesekan langsung dengan disc brake dari rem. Ingat, rem mobil sangat penting untuk keamanan. Jangan pernah anggap enteng masalah kampas rem.

Untuk perjalanan jauh, sebaiknya anda mengganti baru kampas rem mobil anda. Hal ini karena rem akan digunakan terus menerus selama perjalanan sehingga kondisi kampas rem akan cepat menurun. Jadi dengan mengganti yang baru untuk pencegahan selama di tengah perjalanan. Untuk pemilihan kampas rem juga sangat penting. Ada baiknya pilih kampas rem yang original karena pasti cocok dengan disc brake mobil anda. Dan juga pastikan pemasangannya benar-benar aman, seperti mur dan baut yang terpasang kencang.

Setelah dipasang, uji coba kendaraan terlebih dahulu. Jika saat melakukan pengereman masih terjadi suara decitan atau kondisi yang kurang nyaman, periksa lagi rem anda. Kemungkinan terjadi masalah dengan rem anda.

Dapatkan informasi Harga Mobil Toyota Baru, diskon, cashback, program promosi, bonus menarik yang kami tawarkan di Toyota Surabaya, dengan klik link di bawah ini;

Komentar